Dear Kawanii, adakah yang berniat liburan di Bogor dalam waktu dekat ini? Atau baru merencanakan untuk liburan ke Bogor tapi ingin mencari suasana baru selain Kebun Raya atau Puncak? Sebagai orang yang lahir dan besar di Bogor
Tempat wisatanya
kebetulan ada di satu kawasan perumahan di Bogor, yang lumayan sering aku
lewati kalau mau turun gunung dari Ciapus ke Bogor Kota. Tersebutlah, perumahan
Bogor Nirwana Residence (BNR) yang ada di Jalan Dreded, Pahlawan-Bogor.
BNR ini selain perumahan, juga punya kawasan komersial yang
di sebut Nirwana Epicentrum. Di sini, ada spot-spot yang asik buat sekadar
duduk-duduk santai menikmati suasana Bogor di siang atau sore hari, apalagi
kalau cuaca Bogor lagi cerah.
Di sini juga ada tempat wisata air yang sudah
cukup terkenal dan selalu ramai pengunjung, apalagi di akhir pekan atau hari
libur nasional. Cocok buat teman-teman yang liburan sama keluarga dan
anak-anak, ataupun sama teman dan sahabat. Namanya, The Jungle Water Adventure,
yang masih berada di kawasan Nirwana Epicentrum. Di dalamnya, terdapat banyak
wahana permainan air yang cocok untuk anak-anak maupun dewasa, seperti mini
slider, jungkat jungkit, water bucket, atau yang menantang nyali seperti racer
slide atau spiral slide (wahana seluncur dari ketinggian sekitar 12 meter yang
berakhir di kolam renang). Selain itu, masih ada wahana menarik lainnya seperti
lazy river, di sini kita bisa duduk santai di atas ban besar, yang berjalan
sesuai arus kolam sambil mengelilingi akuarium raksasa yang berisi berbagai
macam jenis ikan. Dan tentunya masih banyak wahana menarik lainnya.
foto milik pribadi |
Selain punya wisata air, The Jungle juga punya tempat wisata
tematik. Kalau mungkin teman-teman pernah baca tulisan aku tentang Jungleland
yang ada di daerah Sentul, gak jauh dari Nirwana Epicentrum juga ada
Jungleland, tapi di sini versi mininya. Tapi, maksud
mini di sini bukan tempatnya yang kecil lho yah, maksudnya kalau Jungleland permainannya kebanyakan buat dewasa dan memicu adrenalin banget,
kalau di sini permainannya lebih ke untuk anak-anak. Namanya, The JungleFest, macam wahananya seperti, twilight wheel (kolecer) versi mini, flash tower (burung berang versi
mini), kereta-keretaan, bombom car, ada taman lalu lintas, dan beberapa permainan
lainnya. Ada juga zona lampion, ini pilihan lain untuk teman-teman yang cuma
mau masuk aja ke Junglefest (engga naik wahana). Di zona lampion terdapat
beberapa patung seperti patung gurita dan patung burung yang dihias lampu warna
warni dan akan menyala di saat malam tiba, wah! Pasti indah banget
pemandangannya. Dan sesuai dengan namanya, Jungle Festival, di sini juga sering
di gelar festival-festival yang di persembahkan untuk para pengunjung.
Nah, kalau teman-teman berencana menginap di Bogor, gak
perlu khawatir soal hotel. Karena tepat di sebrang JungleFest, ada Padjajaran Suites Resort & Convention Hotel. Yang menyediakan tiga pilihan kamar,
yaitu superior room, executive room, dan royal suite. Selain mendapatkan kamar
dengan pemandangan Gunung Salak, menginap di sini tentunya jadi tempat
strategis jika masih ingin menjelajahi tempat wisata di Bogor, baik ke Kota maupun
Kabupaten.
Semisal ingin wisata kuliner ke Bogor Kota, bisa ke sekitar GOR
Pajajaran, Taman Kencana, maupun ke Jalan Suryakencana yang merupakan
daerah pecinan kota Bogor. Atau pergi ke Bogor Kabupaten juga bisa menjadi
pilihan. Yang tedekat, bisa ke Curug Nangka ataupun ke Pura Parahyangan Jagatkartta.
Sumber tulisan :
http://mommiesdaily.com/2014/10/14/junglefest-taman-bermain-baru-di-bogor/
http://visitbogor.com/wisata/water-park-terbesar-di-indonesia-the-jungle.html
Ayoo kita jelajahi Bogor ran :D
ReplyDeleteayook kak :D banyak nih tujuannya, hihi
DeleteBogor itu salah satu kota yang berkesan :)
ReplyDelete*hujan muluuuuuu
Eh tapi, kalo ke bandung via sepeda motor, saya suka mampir di tajur, beli2 souvenir
Suka sama kawasan Kebun Rayanya euy
bukan Bogor yah kalau ngga hujan melulu hihi
Deletemasih banyak lho kawasan di bogor yang okee2 :D
mba ranny, ajak aku dunk, jelajahi Bogor hehe, aku kan pendatang yang jadi pribumi
ReplyDeletePostinganya kereen
hayuuu buu, nanti yah bareng temen2 blogger yg mau pd eksplore Bogor jugaa :))
Delete